Memiliki ponsel pintar berbasis android yang berkualitas memang menjadi impian setiap orang. Namun, biasanya ponsel pintar android yang berkualitas baik dari segi desainnya, spesifikasinya dan bahan yang digunakannya, harganya selangit alias mahal. Itulah yang selalu menjadi kendala bagi sebagiann besar orang ketika ingin memiliki jenis ponsel pintar yang berkualitas.
Namun terlepas dari masalah harga, sebetulnya kita juga bisa memilih ponsel pintar android yang berkualitas tanpa harus mengeluarkan budget yang cukup besar. Koq bisa ? ya, dengan menggunakan cara atau tips memilih smartphone yang tepat maka anda akan memperoleh ponsel pintar berkualitas tersebut yang mana ponsel tersebut akan sesuai dengan selera.
Kebutuhan dan kemampuan anda tanpda anda harus mengeluarkan uang yang banyak untuk mendapatkannya. Jadi, bagi anda yang saat ini memiliki keterbatasan dana da keuangan, akan tetapi anda menginginkan model ponsel pintar yang berkualitas, dengan menggunakan cara atau tips memilih ponsel yang benar, maka impian anda untuk memperoleh ponsel pintar berkualitas dengan harga terjangkau akan menjadi kenyataan.
Ada beberapa hal yang berkaitan dengan cara atau tips memilih smartphone yang berkualitas yang selama ini anda idam – idamkan. Adapun cara atau tips memilih smartphone tersebut adalah sebagai berikut :
- Pilih prosesor dengan merk ternama seperti Qualcomm Snapdragon, Exynos, Nvidia Tegra jika anda memiliki budget yang tinggi. Jika sebaliknya, anda dapat memilih prosesor dengan merk mediatek (MTK) atau Intel.
- Pilihlah kapasitas RAM minimal 1 GB, lebih besar tentu lebih baik.
- pilihlah juga GPU dengan tipe mumpuni sesuai budget seperti Adreno (Snapdragon), Mali (Exynos, MTK), Nvidia Tegra, VideoCore Broadcome, PowerVR dan lainya dengan Clockspeed tinggi minimal 500 MHz
- Pilihlah teknologi layar terbaik seperti Super Amoled, IPS, atau TFT. Pilihlah layar dengan ppi diatas 300 agar kerapatan pixel mulus dan enak di pandang.
- Pilihlah penyimpanan storage android dengan internal minimal 16 GB
- Pilihlah Android dengan OS versi terbaru agar dukungan aplikasi lebih luas dan banyak. Admin rekomendasikan Android M 6.0 Keatas.
- Pilihlah Vendor atau Merk Smartphone yang jelas dalam memberikan update sistem operasi. Kadang kala vendor enggan memberikan update yang tentunya merugikan konsumenya.
- Tips memilih smartphone yang terakhir adalah memilih smartphone dengan sensor kamera mumpuni. Gunakan kamera Isight buatan apple yang walaupun megapixel nya kecil namun kualitasnya luar biasa.