teknologiSeiring kemajuan teknologi informasi, berbagai macam alat komunikasi semakin canggih diciptakan. Sehingga dapat lebih mempermudah masyarakat dalam berkomunikasi. Dengan terciptanya alat komunikasi, akan lebih efektif dalam penyampaian informasi dari satu pihak ke pihak lainnya.

Berbeda dengan kehidupan zaman dulu yang menggunakan alat-alat tradisional seperti kentongan, prasasti dan lain-lain untuk memberikan informasi ataupun berkomunikasi. Berikut ada beberapa macam alat komunikasi modern yang sering digunakan dalam kehidupan sekarang, diantaranya:

Pesawat telepon

Telepon merupakan alat komunikasi untuk menerima informasi dalam bentuk suara. Telepon bisa digunakan untuk komunikasi jarak jauh. Jaringan telepon selalu tersambung dengan baik sehingga kita dapat menggunakannya setiap saat. Namun telepon ini tidak bisa dibawa kemana-mana karena membutuhkan saluran kabel untuk menjalankannya.

Radio

Radio juga merupakan alat komunikasi yang mengandalkan gelombang elektromagnetik untuk mendapatkan informasi dalam bentuk suara. radio merupakan sumber informasi yang sangat murah serta didukung oleh tiga komponen yaitu sistem pemancar, sumber suara dan antena pemancar.

Televisi

Berbeda dengan radio, tak hanya suara yang kita dapatkan tetapi juga gambar visualisasi sebagai bahan informasi yang disampaikan oleh televisi. Televisi dapat menyampaikan berita dengan dilengkapi gambar atau rekaman sebuah peristiwa sehingga kita lebih mengerti akan informasi yang disampaikan.

Handphone

Sama seperti telepon, fungsi handphone adalah untuk berkomunikasi bertukar informasi berupa, suara, teks hingga video dan sebagainya. Hp merupakan teknologi informasi yang dapat berkembang dengan sangat pesat.

Bagaimana tidak, sekarang banyak diciptakan hp yang canggih-canggih sehingga lebih memudahkan penggunanya dalam berkomunikasi. Penggunaan hp sendiri lebih fleksible dari pada pesawat telepon biasa. Sehingga bisa digunakan dimana saja dan kapan saja.

Itulah beberapa macam teknologi informasi yang sering kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari. Pergunakanlah alat komunikasi sebaik mungkin, gunakan sesuai dengan kebutuhan anda. jangan sampai digunakan untuk hal-hal yang negatif yang tentunya dapat merugikan pihak lain.

Seperti tujuan dari awal bahwa dengan terciptanya alat komunikasi, dapat mempermudah kita untuk berinteraksi dengan dunia luar, tak hanya se-Indonesia tapi ke seluruh dunia.

Macam-macam Teknologi Informasi

Navigasi pos


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *